Wednesday, November 1, 2017

Yamaha MOTOROiD: Motor Konsep Bertampang Aneh

Tokyo (Tenaga Kuda) – Tokyo Motor Show 2017 tengah digelar. Di pameran bergengsi ini, Yamaha mempersiapkan sebuah motor konsep dengan desain cukup aneh bernama Yamaha MOTOROiD.

Menurut Yamaha, MOTOROiD mereka ciptakan agar tiap orang merasakan 'Kando.' Sebuah kata dalam bahasa Jepang untuk perasaan puas secara simultan dan mendalam; kegembiraan hebat yang kita alami saat kita menemukan sesuatu yang bernilai luar biasa.

Meski memiliki tampang aneh, motor eksperimental ini menggunakan kecerdasan buatan yang mengeksplorasi kelayakan konsep baru untuk menciptakan bentuk baru mobilitas di mana pengendara bisa secara harmonis bersatu dengan mesin.

Konsep pengembangan MOTOROiD adalah 'Unleashed Prototype'. Bagai sebuah hewan peliharaan, motor ini mampu mengenali pemiliknya dan berinteraksi dengan kemampuan seperti makhluk hidup.

"Dengan mengambil tantangan pengembangan seperti ini, Yamaha punya target untuk memperoleh teknologi untuk menciptakan nilai baru bagi pelanggan kami," tulis Yamaha.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...