Sunday, July 30, 2017

'Gaya Balap Marquez Aneh, Tapi Menakjubkan'

Jakarta (Tenaga Kuda) – Terseok-seok di awal musim, Marc Marquez malah menjelma menjadi juara di paruh musim ini. Baby Alien ada di puncak klasemen sementara di atas rival-rivalnya seperti Maverick Vinales, Andrea Dovizioso atau Valentino Rossi.

Menurut statistik, peluang pemimpin paruh musim untuk menjadi juara dunia sangat besar. Dan karena itu, kini pembalap Spanyol itu menjadi kandidat terkuat juara dunia MotoGP 2017.

Bagi Cal Crutchlow, Marc memanglah pembalap berbakat. Kemampuannya membalap tidak perlu diragukan lagi. Bahkan teknik menikung pembalap 24 tahun itu selalu membuat takjub para pembalap lain.

marc-marquez-motogp-catalunya-2017-2

"Setiap tikungan yang dia taklukkan, dia lebih baik dari pada semua pembalap Honda lainnya," kata Crutchlow di Crash.

"Anda tidak tahu bagaimana dia melaju. Tentu, gaya membalap saya lebih dekat dengannya di area tertentu, gaya saya lebih seperti miliknya, tapi di tikungan yang sempit, bagaimana ia memasuki tikungan, seberapa banyak ia menutup ban depan dan seberapa banyak ia meluncur saat keluar dan hal-hal seperti itu, Itu [menakjubkan]. Dan dia tetap di motor (tidak crash)."

"Jujur saja, apa yang dia lakukan di setiap tikungan, setiap putaran trek, di setiap tes, dan setiap balapan, saya, Dani (Pedrosa), Jack (Miller) dan Tito (Rabat) mungkin bisa melakukannya di satu tikungan saja setiap akhir pekan perlombaan, di saat dia melakukannya di setiap tikungan. Dan saat berikutnya dia menurun, dia bangkit kembali. Begitulah cara dia membalap. Ini spesial."

marc-marquez-phillip-island-test-motogp-2017-2

Lebih lanjut dia memaparkan bila selama ini hanya ada dua orang yang membalap dengan cara aneh, bila dibandingkan dengan pembalap lain yakni Marquez dan Casey Stoner.

"Dua orang yang semua orang anggap aneh saat di motor, yang paling berbakat adalah Marc dan Casey. Dan mereka satu-satunya yang bisa mengelola (motor RC213V) ini."

"Pada saat ini Marc adalah satu-satunya yang bisa menampilkan minggu yang kompetitif, minggu demi minggu," pungkas pembalap Inggris ini.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...