Timnas U-23 dijadwalkan lebih dahulu menghadapi Suriah U-23. Laga itu dijadwalkan bergulir pada 16 November 2017. Laga tersebut digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Untuk laga tersebut, Milla hanya akan menurunkan pemain U-23. Uji coba itu dijadikan sebagai salah satu persiapan menuju Asian Games 2018.
Kemudian giliran Timnas senior yang akan menjajal Suriah U-23 dan Guyana. Pertandingan tersebut bakal dihelat pada 18 dan 25 November.
"Dalam laga ini saya akan memanggil delapan pemain senior, sementara sisanya adalah pemain U-23. Sementara lawan Guyana terakhir saya hanya memakai pemain U-23," kata Milla saat ditemui di Jakarta, Rabu (8/11/2017).
Namun demikian, uji coba dengan Suriah U-23 dan Guyana tersebut tak masuk dalam kalender FIFA. FIFA matchday bergulir mulai 6-14 November.
Pelatih asal Spanyol itu mengatakan bahwa dia tidak akan memanggil pemain baru khusus di U-23, dia hanya menyertakan satu pemain timnas U-19. Sementara untuk timnas senior, ada sedikit perubahan.
"Tentang nama-nama yang akan datang, tidak ada yang aneh-aneh semua sudah kami pakai. Tapi di pemain senior ada, tapi sedikit karena saya mau melihat beberapa pemain, apakah bisa masuk ke sistem kami," katanya menambahkan.
Berikut Jadwal Laga Uji Coba Timnas:
Kamis, 16 November
17.00 WIB: Timnas U-23 vs Suriah U-23
Sabtu, 18 November
18.00 WIB: Timnas vs Suriah U-23
Sabtu, 25 November
21.30 WIB: Timnas vs Guyana
(ads/fem)
No comments:
Post a Comment