Terkini.id – Pernikahan adalah momen sakral yang merupakan proses penyatuan dua insan. Namun bagaimana jadinya dengan beberapa orang ini? Mereka tidak mengikat janji suci dengan lawan jenis, namun justru dengan benda mati. Siapa sajakah mereka? Baca di bawah ini.
Dilansir dari berbagai sumber, inilah beberapa orang yang menikah dengan benda mati.
1. Tracey Emin

Wanita asal London ini memang dikenal sebagai seniman yang penuh dengan kontoversi. Puncak kontroversinya adalah saat tahun 2015 dimana dia menikahi sebuah batu.
Tak tanggung-tanggung, upacara pernikahan mereka dilaksanakan secara pribadi di kebun rumahnya. Meskipun begitu, Tracey tidak ragu-ragu menceritakan motivasinya untuk menikahi 'pasangannya' itu.
Ia mengaku bahwa ia terinspirasi setelah membaca surat Paus Yohanes Paulus II dan Anna Teresa Tymieniecka.
Paus dan ahli filsuf itu sering bertukar surat namun hubungan mereka tidak mengarah pada hubungan fisik. Itulah yang membuat Tracey menggambarkan 'suaminya' sebagai batu kuno yang indah.
2. Zheng Jia Jia

Pria asal Tiongkok ini adalah seorang insinyur kecerdasan buatan. Ketika usianya menginjak 31 tahun, ia mengaku bahwa sebenarnya ia sudah siap menikah, hanya saja ia kesulitan menemukan calon istri yang cocok dengan dirinya.
Zheng Jia Jia akhirnya menciptakan sebuah boneka yang diberi nama Ying Ying. Setelah menjalin hubungan dengan boneka itu selama 2 bulan, mereka akhirnya menikah.
Upacara pernikahan itu dilaksanakan secara sederhana yang disaksikan oleh keluarga serta teman-teman Zheng.
3. Chang Hsi Hsum

Pria paru baya asal Taiwan ini memutuskan untuk menikahi sebuah boneka Barbie berukuran 28 cm. Ia mengaku bahwa arwah istrinya sedang tinggal di dalam boneka tersebut.
Menurut Chang, 20 tahun yang lalu istrinya bunuh diri karena pernikahan mereka tidak direstui oleh kedua orangtua. Melihat sosok sang istri di boneka Barbie tersebut, tanpa ragu lagi Chang segera melangsungkan pernikahan yang diakhiri oleh kedua keluarga mempelai.
4. Davecat

Pria ini mengaku sudah menjalani kehidupan pernikahan selama 13 tahun tanpa masalah yang berat. Namun tentu saja pasangannya bukanlah manusia, pria ini justru menjadikan boneka sebagai istrinya karena anggapan bahwa boneka itu tidak akan menghianati cintanya, Davecat bahkan menikahi 2 boneka.
5. Jodi Rose

Terjadi di Perancis bagian Selatan, wanita bernama Jodi Rose ini menikahi sebuah jembatan batu yang dibangun pada abad ke-14, Le Pound Du Diable.
Pertama kali bertemu dalam perjalanan ke jembatan di seluruh dunia, Jodi akhirnya menikahi Le Pound Du Diable pada tahun 2013. Acara mereka disaksikan oleh 14 tamu dan walikota setempat.
Saat ditanya, Jodi mengungkapkan bahwa ia mencintai jembatan itu karena jembatan itu membuatnya terasa terhubung dengan bumi.
Nah, itulah beberapa orang yang menikahi benda mati.
No comments:
Post a Comment