Friday, November 24, 2017

Xavi Prihatin Buffon Tak Tampil di Piala Dunia 2018

Xavi Prihatin Buffon Tak Tampil di Piala Dunia 2018

Sumberbola.com – Xavi Prihatin Buffon Tak Tampil di Piala Dunia 2018 – Legenda sepakbola Spanyol dan Barcelona, Xavi Hernandez merasa prihatin untuk Gianluigi Buffon, setelah Italia tersingkir dari Piala Dunia 2018 di Rusia. Selain itu dia juga mengatakan bahwa Piala Dunia tanpa Italia merupakan hal yang aneh.

Gli Azzurri kalah agregat 1-0 dari Swedia di babak play-off, dan itu artinya mereka akan absen untuk pertama kalinya sejak 60 tahun yang lalu.

Sementara itu, Buffon berkeinginan untuk bermain di turnamen tersebut sebelum menggantung sarung tangannya. Namun siapa sangka jika penampilannya di babak play off leg kedua akan menjadi pertandingan terakhirnya untuk negaranya.

Advertisement

Baca Juga:

Dan untuk itu Xavi mengungkapkan rasa prihatinnya kepada Buffon, yang gagal mengakhiri karirnya di timnas setelah Piala Dunia 2018.

"Ini benar-benar memalukan," kata Xavi kepada Premium Sport. "Piala Dunia tanpa Italia adalah hal yang sangat aneh dan langka, karena belum pernah terjadi bertahun-tahun. Dan ini adalah tim nasional yang sering memenangkan kompetisi."

"Dari sudut pandang pribadi, saya sangat turut prihatin atas Buffon, karena dia adalah legenda yang nyata dan tepat, sebuah contoh untuk semua atlet dan bukan hanya mereka yang bermain sepak bola," tambah Xavi.

"Sangat menyedihkan bahwa kepribadian seperti itu mengakhiri karirnya dengan tim nasional dengan cara seperti itu, tapi itulah sepak bola," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...