
TRIBUNJABAR.CO.ID - Bagi generasi 90-an pasti sudah tak asing lagi dengan aktor satu ini.
Namanya sangat melejit setelah membintangi film yang populer pada masanya.
Ya, film Petualangan Sherina yang sempat menyita perhatian publik beberapa tahun lalu.
Sudah pasti ada satu nama yang diingat jika membicarakan soal film ini.
Artis Ini Dikabarkan Hamil Duluan, Sang Suami Curhat Pengakuan Mengejutkan Soal Istrinya: Ya Tuhan https://t.co/YswdZKJ8Ng via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) September 24, 2017
Siapa lagi kalo bukan Sadam yang diperankan oleh Derby Romero.
Sadam sukses menghipnotis remaja perempuan karena aksinya yang lucu dengan Sherina.
Tak dapat dipungkiri, chemistry Derby Romero dan Sherina Munaf dalam film itu berhasil membuat penonton terkesima.
Banyak netizen yang berharap keduanya bisa menjalin kasih saat sudah beranjak dewasa.
Namun, harapan itu tampak tak akan terealisasi karena Derby dan Sherina tak terperangkap dalam cinta lokasi seperti kebanyakan artis lainnya.
No comments:
Post a Comment