Setelah mengumumkan kehamilannya lewat media sosial, pasangan selebriti Celine Evangelista dan Stefan William tengah menantikan kehadiran sang buah hati. Meski tak banyak mengumbar foto kehamilan di media sosial, raut wajah bahagia terlihat pada sejumlah foto pada akun Instagramnya.
Namun, kehamilan yang telah memasuki usia 5 bulan ini, membuat pesinetron berusia 25 tahun itu menjadi malas menggunakan makeup, pada saat pergi ke suatu tempat.
Loading Instagram
"Iya, dia enggak doyan pakai makeup. Jadi kalau tampil (wajahnya) polos-polos aja," ucap sahabat Celine, Desmon, ketika dihubungi melalui sambungan telepo, Rabu (5/7) malam.
Ketika ditanya apakah perubahan yang terjadi pada Celine tersebut karena tengah hamil bayi berjenis kelamin laki-laki, Desmon mengaku belum mengetahui kabar tersebut.
Baca Juga :
"Kayaknya cowok sih. Tapi enggak tahu ya, kayaknya mereka belum lihat (USG) lagi. Mungkin karena mau surprise kali. Aku sih belum tahu ya. Langsung ajalah, mau surprise soalnya," tutur dia.
Mantan istri Dirly 'Idol' ini juga mulai gemar menyantap berbagai makanan. Hampir setiap pergi ke suatu acara, Celine dan Stefan langsung mengunjungi lokasi kuliner.
Loading Instagram
"Ada satu mal, lagi ada pameran makanan gitu, kita ke sana. Terus dia apa juga dibeli dan dimakan sama dia. Apa aja, semua makanan dicobain. Tapi enggak aneh-aneh sih makannya," kata Desmon.
Jika tidak ada halangan, Celine akan melahirkan bayi dari Stefan pada November 2017. Sahabat Celine itu juga belum mengetahui, apakah mereka telah menyiapkan segala kebutuhan untuk calon anaknya kelak.
Stefan dan Celine telah resmi menikah di Bali pada 10 November 2016 lalu. Pada pernikahan tersebut sempat beredar kabar jika keluarga Celine tidak hadir, lantaran tak merestui hubungan mereka.
Celine sebelumnya pernah menikah dengan Dearly Dave Sompie alias Dirly 'Idol' pada 2006. Pernikahan mereka dikaruniai seorang anak bernama Jemima Guri Clementine Sompie. Namun, pernikahan mereka pun harus kandas di tengah jalan. Sementara Celine juga mengadopsi seorang anak yang diberi nama Eleeya Xaviera Sompie.
No comments:
Post a Comment