
TRIBUN-BALI.COM - Malang benar nasib pria ini. Dia menderita penyakit aneh yang membuatnya jadi bahan olok-olokan.
Pria bernama Antonio Reloj, 26, asal Aklan, Filipina itu, menghidap penyakit yang membuat kulitnya merekah seolah-olah terbakar.
Karena bentuknya yang menyeramkan, penduduk setempat menjulukinya sebagai hantu.
Penderitaan Antonia dimulai saat usianya masih 12 tahun. Saat itu dia ditinggalkan ibunya sehingga harus dibesarkan oleh neneknya.
Keadaan Antonio kini semakin memburuk di mana kulitnya menjadi semakin tebal dan penglihatannya mulai kabur.
Sebelum ini Antonio masih bisa pergi ke pasar atau gereja namun kini dia terpaksa menyembunyikan diri selepas penduduk memanggilnya hantu yang dirasuki roh jahat.
Dia berharap akan ada seseorang yang berhati baik yang mau membawanya ke Manila untuk mendapatkan perawatan.
"Ketika kecil saya gembira karena dapat keluar rumah tapi sejak orang menyebut saya hantu, saya lebih suka duduk di rumah sahaja.
"Saya berharap dapat kembali sehat dan dapat bekerja," katanya. (*)
Berita ini sebelumnya sudah tayang di Surya, Sabtu (27/5/2017) dengan Judul: VIDEO: Setelah Dijuluki Manusia Hantu, Pria ini Takut ke Luar Rumah
No comments:
Post a Comment