
Maverick Vinales © AFP
Seperti kebanyakan orang, Galbusera juga yakin Vinales bakal melaju cepat di atas Yamaha YZR-M1, namun tak menyangka akan langsung mencatatkan waktu terbaik dalam dua hari beruntun di uji coba pascamusim Valencia, Spanyol pada November lalu, yakni debutnya bersama Yamaha.
"Saya sudah mengira ia bakal cepat, karena Suzuki punya karakter yang mirip dengan Yamaha, jadi ia takkan punya masalah besar dalam mempelajarinya. Tapi saya sungguh tak mengira ia bakal langsung secepat itu! Meski begitu, saya bakal terkejut bila ia dan Vale tak bertarung dengan Marc demi gelar nanti," ujarnya.

Marc Marquez dan Valentino Rossi (c) AFP
Galbusera pun menyatakan bahwa kombinasi Jorge Lorenzo dan Ducati Corse patut diwaspadai, meski meyakini bahwa gelar dunia akan sulit diraih Por Fuera. Menurut pria Italia ini, justru pasangan Marquez dan Honda lah yang paling mencemaskan.
"Kita tahu mesin Ducati adalah yang terbaik, tapi entah di mana level Jorge. Akan ada beberapa balapan di mana ia tampil baik, bahkan menang. Tapi rasanya gelar bakal sulit untuknya. Tapi yang paling menakutkan adalah Marc dan Honda. Mereka semua harus dikalahkan," pungkas Galbusera. (lgs/kny)
No comments:
Post a Comment