Mengapa fans ingin Heechul menyelamatkan NCT? Simak selengkapnya di sini yuk.

WowKeren.com - Sedang sibuk dengan acara televisinya, Kim Heechul malah dikabarkan bertemu dengan Kangta baru-baru ini. Keduanya pun disebut-sebut tengah berdiskusi tentang masalah yang banyak terjadi di SM Entertainment.
Fans juga mendengar kalau Kangta dan member Super Junior itu ingin adanya perbaikan di dalam agensi raksasa tersebut. Bukan hanya itu, fans juga dikejutkan dengan pernyataan Kangta terkait Heechul dan salah satu rookie di SM.
Menurut Kangta, Heechul memberi banyak perhatian pada NCT, grup rookie SM yang baru debut. Pastinya kabar ini langsung membuat netter heboh bukan main.
Mengetahui Heechul sangat perhatian, fans langsung menodongnya untuk "menyelamatkan" NCT dari kostum-kostum aneh. Seperti yang diketahui, Taeyong cs memang pernah memakai kostum yang menurut fans sangat nyeleneh dan anti mainstream.
"Heechul memang senior yang perhatian. Semoga dia bisa membuat kostum NCT lebih 'normal'," ujar salah satu fans. "Nggak hanya kostum, aku juga berharap NCT didandani dengan gaya rambut yang keren, bukan aneh-aneh seperti itu," kata lainnya. "Jujur aku masih nggak paham dengan stylist SM. Jadi Heechul, kumohon bantu kami," ujar lainnya. (wk/kr)
Berita Kim Heechul terkait :
• Heechul SuJu dan Baekhyun Pelukan Mesra di Foto-Foto BTS Game LoL
• Adu Ganteng di Turnamen Game LOL, Ganteng Heechul Atau Baekhyun?
• Lama Ditunggu, Turnamen Game LOL Heechul-Baekhyun Siap Dimulai
• Heechul Curhat Tak Bisa Selalu Senangkan Orang
• Lihat berita terbaru Kim Heechul ...
No comments:
Post a Comment