Wednesday, October 19, 2016

Asa Juara Sudah Musnah, GP Australia Terasa Aneh bagi Lorenzo

MELBOURNE - Pembalap Tim Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, menilai perasaannya jelang balapan di seri ke-16 MotoGP 2016 yakni GP Australia, sangat aneh. Hal itu dikarenakan dirinya sudah tidak lagi bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia.

Asa Lorenzo menjadi juara dunia MotoGP 2016 demi mempertahankan gelar yang diraihnya musim lalu, memang sudah musnah. Pembalap berusia 29 tahun tersebut sudah tidak bisa lagi mengejar perolehan poin rider Tim Repsol Honda, Marc Marquez, usai balapan di GP Jepang pada akhir pekan lalu.

BERITA REKOMENDASI


Menurut Lorenzo, fakta tersebut membuat balapan di GP Australia terasa berbeda untuknya. Meski demikian, pembalap berjuluk X-Fuera itu mengaku tetap akan memberikan penampilan terbaik dan berusaha memenangkan balapan yang akan digelar di Sirkuit Phillip Island tersebut.

"Phillip Island akan berlangsung dengan sedikit aneh karena pertarungan untuk gelar juara dunia sudah berakhir," tutur Lorenzo, sebagaimana diberitakan Crash, Rabu (19/10/2016).

"Tapi, saya akan tetap memberikan performa yang luar biasa dan berusaha untuk menang. Itu adalah target saya untuk tiga balapan ke depan," sambung pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...