Tuesday, August 8, 2017

GIIAS 2017: Menebak Mobil Baru Honda

Honda Prospect Motor, rupanya masih menyimpan 'amunisi'. Untuk event GIIAS 2017 yang berlangsung di ICE BSD 10-20 Agustus nanti, mereka bakal meluncurkan mobil baru lagi. Cuma mobil yang mana, masih sangat dirahasiakan. Bahkan, undangan untuk menghadiri event pun tidak menyebutkan mobil apa.

Yang menggelitik, ditulis di undangan, Honda selalu menghadirkan berbagai produk yang mobil nyaman, aman, serta ramah lingkungan. Ok, kita tahu mereka menghadirkan mobil F1 di gelaran besar ini, tapi mobil massal yang hendak dijual, lebih menggelitik rasa ingin tahu kami.

Spekulasi pun bergulir. Mulai dari Honda Jazz versi hybrid, City Hybrid, Accord baru, Honda Freed generasi terkini, hingga yang aneh-aneh seperti NSX. Satu hal yang bisa menjadi acuan, perkataan Jonfis Fandi, Marketing And After Sales Director HPM. Seperti dikutip dari liputan6.com, dirinya menegaskan ada mobil yang totally (sama sekali) baru.

Jika dirunut, Honda punya beberapa mobil baru yang meluncur di Jepang. Pertama, City terbaru (atau disebut Honda Grace). Namun, ini hanyalah versi facelift dari City yang ada sekarang dan ditambahkan varian Hybrid. Kedua, seperti kita ketahui, Freed. Generasi kedua MPV pesaing Toyota Sienta ini, sudah dipasarkan di Jepang sejak tahun lalu. Lalu ada lagi Honda Stepwgn (Stepwagon) yang posisinya sejajar dengan Nissan Serena atau Toyota Voxy. Yang terakhir itu dilaunching juga di GIIAS 2017.

Mari kita memperkirakan mana yang hendak dipasarkan HPM. Honda City? Pasar compact sedan di Indonesia tidak membanggakan. Pajak yang tinggi, menjadi faktor utama menurunnya peminat di kelas ini, belum lagi kalau disematkan teknologi hybrid. Ujung-ujungnya dijadikan mobil taxi.

Honda Freed, kontestan pertama yang paling mungkin dipasarkan di Indonesia. Generasi pertama Freed cukup bisa diterima pasar dengan baik. Demikian juga dengan Toyota Sienta. Kami bahkan pernah mendengar, HPM sedang menguji mobil ini di Indonesia. Sayangnya, itu hanya rumors. Tapi tetap tidak menutup kemungkinan.

Yang terakhir, Stepwgn. Untuk yang awam, mungkin nama ini terdengar asing. Tapi di Indonesia, ada beberapa Stepwgn (atau dikenal juga dengan nama Spada) yang dijual melalui pintu Importir Umum. Inilah pesaingNissan Serena dari Honda. Di Jepang MPV pintu geser ini sudah mencapai generasi kelima yang diperkenalkan April 2015 lalu. Stepwgn adalah pionir di kelas MPV kotak pintu geser yang kemudian diikuti Nissan Serena, Toyota Voxy/Noah dan sebagainya.

Keunikan generasi terbaru Stepwgn, selain kabin yang luas, pintu belakangnya memiliki dua fungsi. Pertama sebagai pintu bagasi yang membuka lebar, atau sebagai pintu masuk penumpang dengan membuka sebagian. Namun yang menjadi ganjalan, Stepwgn muncul versi faceliftnya bulan depan di Jepang.

Selain ketiga mobil di atas, kandidat lainnya, Honda WR-V, versi crossover dari Honda Jazz, atau Honda Jade, MPV berbasis Jazz dengan atap rendah seperti Honda Stream. Jadi yang mana? Kita tunggu saja. Feeling kami mengatakan Stepwgn. Tapi entahlah.

Baca Juga: Honda WR-V gantikan Mobilio

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...