Thursday, June 28, 2018

WNA Salat dengan Gerakan Aneh di Pinggir Ciliwung, Lurah: Katanya Seni

JAKARTA, iNews.id – Warga dihebohkan dengan aksi seorang Warga Negara Asing (WNA) perempuan yang tengah menjalankan salat di bantaran Kali Ciliwung, Jalan Inspeksi, Senen, Jakarta Pusat. Anehnya, gerakan salat WNA asal Inggris bernama Nur Saibah (25) itu tidak lazim pada umumnya. Dimana setiap satu rakaatnya, Nur Saibah melanjutkan dengan berjalan satu langkah ke depan.

Aksi Nur Saibah itu menjadi perhatian warga dan pengguna Jalan Inspeksi. Tak sedikit masyarakat merekam aksi tersebut hingga akhirnya viral di media sosial.

Kendati demikian, Nur Saibah tidak memperdulikan banyaknya warga yang menonton. Perempuan yang berstatus mahasiswi itu tetap melakukan gerakan salat yang tidak lazim.

Dengan mengenakan mukena dan sajadah, Nur Baidah mengulang-ulang gerakan yang dia lakukan hingga sepuluh meter. Aksi itu baru berhenti saat matahari mulai terbenam.  

Petugas Kelurahan Kenari, Senen, Jakarta Pusat, dan warga kemudian mengamankan Nur Saibah ke kantor kelurahan. Dari keterangannya, aksi itu dilakukan Nur Saibah sebagai apresiasi seni. Dia menirukan gerakan salat untuk mengapresiasikan pribadinya yang telah menjadi mualaf sejak sembilan tahun lalu.  

"Jadi setelah kita interogasi, katanya itu gerakan seni. Dia ingin mengapresiasi karena sudah mualaf sembilan tahun. Dari rekaman yang sempat viral di media sosial, aksi itu dilakukan Senin, (25/6/2018)," kata Lurah Kenari, Senen Jakarta Pusat, Dewi Triyana, Rabu (27/6/2018).

Setelah dimintai keterangan oleh pihak kelurahan, Nur Saibah kemudian dipersilakan pulang. WNA asal Inggris itu mengaku tinggal di wilayah Jakarta Selatan.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...