
Publik Jepang bingung lantaran bentuk inovasi tersebut berupa kain penutup ritsleting bagi celana pria. Bentuknya pun membuat orang bertanya-tanya.
Penutup dengan potongan bentuk lonjong menutupi ritsleting bagian depan itu dibuat oleh desainer Inggris Kim Jones yang berkolaborasi dengan lini busana GU.
Desainnya yang unik dan pemilihan warna yang mencolok dibandingkan warna utama celana membuat penutup ritsleting itu 'amat menarik perhatian'.
Ketika dirilis ke publik pun, masyarakat kebingungan dengan fungsi dari penutup ritsleting tersebut.
"Bawahan celana pria ini, apaan sih? Desain ini lagi tren sekarang? Celana ini amat memalukan, dan saya ogah memakainya. Apakah aneh bila saya sensitif? Kenapa warna berbedanya di bagian itu?" kata seorang netizen.
"Ini selera Paris yang tidak dapat dimengerti orang. Saya orang kampung yang tertarik karena viralnya unggahan Anda," kata seorang netizen lainnya.
"Ini sepertinya desainer terkenal. Cuma ini akan sulit lantaran orang Jepang itu pemalu," timpal seorang netizen.
Sebagian netizen lainnya menjadikan foto celana dengan ritsleting aneh tersebut sebagai bahan candaan. Beberapa juga menyandingkannya dengan gitar Les Paul.
"Saya pikir akan lucu bila Anda menggambar gajah di celana ini," kata netizen lainnya.
"Saya ingat Freddy Mercury, dengan celana bagian selangkangannya berwarna berbeda," kata netizen lainnya.
[Gambas:Twitter] (end)
No comments:
Post a Comment