
Marc Marquez. (Foto: Crash)
Mugello: Marc Marquez mengalami insiden saat balapan di MotoGP Italia 2018, Minggu 3 Juni WIB. Pembalap Repsol Honda itu sempat terjatuh pada awal balapan dan finis di posisi ke-16.Namun, sesaat setelah terjatuh, Marquez mendapatkan perlakuan tak menyenangkan dari penonton. Setiap ia disorot kamera dan muncul di layar besar, Marquez dicemooh oleh penonton.
"Itu adalah hal yang aneh yang terjadi pada balapan motor," kesal Marquez.
"Untuk merayakan kecelakaan seorang pembalap itu menyedihkan. Saya tidak tahu berapa banyak 'orang' yang merayakan kecelakaan saya, tetapi itu adalah hal yang aneh. Mereka bisa merayakan kecelakaan seseorang lebih dari merayakan seorang pemenang," tegas Marquez dikutip Crash.
"Apakah mereka mengerti apa yang terjadi kepada seorang pembalap setelah melaju dengan kecepatan tinggi di trek balapan. Mereka hanya fokus mengejek pembalap," kata rider asal Spanyol itu.
Balapan di MotoGP Italia itu akhirnya dimenangkan oleh Jorge Lorenzo. Lalu disusul oleh Andrea Dovizioso dan Valentino Rossi.
Kendati demikian, Marquez tetap memimpin klasemen pembalap sementara dengan mengemas 95 poin. (Crash)
Tak ingin ketinggalan update berita bola dan olahraga? Follow instagram kami @medcom_olahraga
Video: Duo Pembalap Ducati Dominasi Seri Keenam MotoGP Italia
(ASM)
No comments:
Post a Comment