
PETUGAS Brimob Polda Jabar dan Polres Garut akhirnya berhasil menjinakan benda yang diduga bom di halaman rumah milik warga Kampung Gunung Limbangan RT 01 RW 02, Desa Cibatu, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut.
Berdasarkan hasil investigasi tim, tas yang berwarna hitam yang terletak di halaman rumah tersebut berisi kertas, tang dan benda lainnya.
Kapolres Garut, AKBP Budi Satria Wiguna, mengatakan, tas hitam mencurigakan yang ditemukan warga itu bukan bom.
"Tas tersebut berisi, tang, kertas, dan benda lainnya," kata Budi kepada wartawan, Minggu (10/6/2018) dini hari di Tempat Kejadian Perkara.
Guna menetralisir keadaan di sekitar lokasi kejadian, kata Budi, pihaknya menerjunkan tim Polda Jabar.
"Setelah di periksa tas tersebut bukan bom dan kini sudah diledakan," singkat Budi Satria.
Diberitakan sebelumnya Warga kampung Gunung Limbangan RT 01/02 Desa Kecamatan Cibatu digegerkan dengan ditemukan tas hitam mencurigakan mirip bom.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, saat itu pemilik rumah hendak kembali ke kediamannya, setelah melaksanakan buka di luar rumah. Namun saat hendak masuk melihat benda aneh yang berada di dalam sebuah tas.
Pemilik rumah saat hendak meninggalkan rumah untuk berbuka puasa di luar keadaan di depan gerbang belum terdapat tas. Hanya saja pada saat kembali sudah ada tas aneh.
Editor: H. Dicky Aditya
Bagikan melalui:
No comments:
Post a Comment