JAKARTA - Ajang perhelatan Piala Dunia 2018 memang begitu mencuri perhatian para penggemar si kulit bundar. Pun demikian salah satu vokalis band Gigi, Armand Maulana yang menjagokan dua negara yakni Inggris dan Spanyol.
Baca Juga: Menetap Setahun, Dinda Kanya Dewi Bagikan Pengalaman Tinggal di Bali
Memang bagi Armand sendiri telah mengidolakan dua timnas tersebut sedari kecil. Armand mengaku sudah dari masa masih duduk di bangku sekolah menjagokan Tim Matador dan The Three Lions.
"Kalau gue dari dulu (suka) Spanyol sama Inggris. Dari SMP gue suka sama Spanyol dan Inggris," kata Armand Maulana saat dijumpai dikawasan SCBD, Jakarta Selatan pada Jumat (29/6/2018).
Meski begitu, Armand menambahkan bahwa dirinya bukan pendukung bola yang fanatik. Mengenai kekalahan setiap timnya justru diterima oleh sang pelantun 'Tunggu Di Sana' itu dengan lapang dada.
"Tapi gue tuh bukan tipe orang yang fanatik, ketika Spanyol kalah, gue apa gitu di media sosial kaya apa sih, orang gue kagak digaji sama mereka kan. Pas Inggris kalah, Inggris menang, ya udah mereka menang gue seneng, pas kalah ya yowis lah kalah. Mau apa lagi, orang dia enggak menghidupi gue," sambungnya.
Lantas dari dua negara yang dijagokan oleh Armand, negara manakah yang diprediksinya bakal meraih trofi Piala Dunia 2018?
Tanpa berlama-lama, Armand langsung menyebut Inggris punya peluang besar meraih trofi tersebut. Namun dirinya pun mengakui bila tim negara lain juga punya kans juara Piala Dunia 2018. Mengingat permainan bola saat ini sulit diprediksi.
"Inggris sih ya gue lihat peluangnya akan maju. Tapi gue enggak tahu ya. Soalnya bola sekarang aneh-aneh, tapi kayaknya Inggris akan punya peluang maju sampai final atau enggak ya enggak apa-apa. Spanyol yang aneh, enggak sesangar kemarin-kemarin," tukasnya.
Baca Juga: 6 Tahun Berkarier, Kim Go Eun Cerita Perjalanan Jadi Aktris Profesional
Seperti diketahui, ajang kejuaraan Piala Dunia 2018 dihelat di negara Rusia. Saat ini ajang tersebut telah memasuki babak 16 besar.
(LID)
No comments:
Post a Comment