Saturday, April 7, 2018

Prabowo Bertemu Luhut, Surya Paloh Tak Aneh Kawan Jadi Lawan

Palu, CNN Indonesia -- Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyinggung pertemuan antara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan. Dia menganggap biasa pertemuan kedua tokoh politik itu.

Surya Paloh menilai, pertemuan antara dua tokoh memang wajar terjadi. Ia berpendapat komunikasi politik perlu dilakukan kedua belah pihak, baik oposisi maupun koalisi.

"Saya anggap itu niat baik saja dari keduanya, berkenalan satu sama lain. Selebihnya terkait apa, coba tanya ke Luhut dan Prabowo saja," kata Surya di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (7/4).


Menurutnya, pertemuan antara pihak koalisi dan oposisi memang wajar terjadi sebagai bentuk komunikasi politik. Bukan hal yang aneh jika dalam satu hari seseorang menjadi kawan, namun di lain hari orang tersebut menjadi lawan.

"Ya, hari ini bisa jadi kawan belum tentu besok (masih) kawan. Hari ini kawan besok justru bisa jadi lawan, living of reality," katanya.

Surya menduga bisa saja pertemuan antara Luhut dan Prabowo hanya makan dan minum biasa. Namun dia enggan berspekulasi lebih jauh soal pertemuan itu.

"Ya mungkin hanya makan biasa, minum-minum saja yah," katanya.


Prabowo dan Luhut diketahui bertemu di sebuah restoran Jepang, Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat, pada Jumat (6/4). Keduanya tampak akrab dalam pertemuan itu, sambil sesekali diiringi tawa.

Namun saat dikonfirmasi perihal apa yang dibicarakan keduanya dalam pertemuan itu, Luhut memilih bergegas masuk ke mobil dan menolak menjawab pertanyaan.

Sebelumnya, pada Oktober 2016, Luhut pernah mengikuti pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan Prabowo di kediamannya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Luhut dan Prabowo dianggap memiliki kedekatan sehingga Jokowi memilih ditemani oleh menterinya itu.

Luhut dan Prabowo satu kesatuan pada dinas militer TNI Angkatan Darat. Luhut lebih senior dari Prabowo, namun keduanya banyak menghabiskan karier militer di Kopassus.

(pmg/pmg)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...