
Laporan Wartawan Pos Kupang.Com, Dion Kota
POS KUPANG.COM, SOE - Dari 266 desa yang ada di Kabupaten TTS, sampai saat ini 150 desa belum menikmati listrik. Untuk itu melalui program Indonesia terang, tahun 2017 lalu PLN telah menargetkan pembukaan jaringan baru di 52 desa di Kabupaten TTS.
Baca: Tidak Profesional Bangun Kantor Bupati Sikka, DPRD Tolak Perpanjang Kesepakatan Waktu
Dari target tersebut, hingga saat ini 14 desa diantaranya telah beroperasi, 10 desa progres lapangan telah mencapai 50 persen. Sementara selebihnya masih dalam tahap proses.
Hal ini diungkapkan Kepala PLN cabang SoE, Ketut Sura kepada pos kupang, Selasa(6/3/2018) di ruang kerjanya.
Ketut mengatakan, dalam pemasangan jaringan prosesnya sedikit terhambat karena PLN Cabang Soe masih mengurusi perijinan pinjam pakai lahan, karena jaringan melintasi kawasan hutan.
Selain itu, medan di TTS yang cukup extrim menjadi hambatan tersendiri untuk petugas PLN dalam memasang jaringan listrik.
Baca: Pesawat F16 Dikerahkan untuk Bikin Jera Preman. Begini Kisah Pilot TNI AU Usai Dikeroyok Para Preman
Oleh sebab itu, PLN membutuhkan waktu untuk mengerjakan jaringan baru hingga sampai ke desa tujuan. Meski demikian, pihaknya tetap berupaya keras agar di tahun 2019 nanti desa-desa yang telah berkontrak untuk mendapatkan layanan listrik rampung dikerjakan.
" Kita terus bekerja agar desa yang sudah dikontrakan tahun 2017 lalu bisa rampung secara keseluruhan. Apa lagi di tahun 2018 ini juga ada desa-desa yang juga akan dikontrakan untuk mendapatkan layanan listrik, namun saya belum tahu jumlahnya berapa karena saya belum dapat listnya. Kita akan bekerja maksimal agar masyarakat bisa segera menikmati listrik," ungkapnya.
No comments:
Post a Comment