Friday, February 16, 2018

Facebook Kirim Teks Aneh Kepada Pengguna Autentikasi Dua Faktor?

Facebook Kirim Teks Aneh Kepada Pengguna Autentikasi Dua Faktor?

Pengguna facebook mengeluhkan permasalahan terkait dengan otentifikasi dua langkah.

Jakarta: Otentifikasi dua faktor milik Facebook adalah fitur untuk menjadikan akun pengguna lebih aman. Fitur ini berfungsi dengan meminta pengguna untuk memasukan kode setiap kali masuk, dan salah satu cara untuk mendapatkan kode adalah melalui sms.

Namun, sejumlah pengguna Facebook dengan fitur autentifikasi dua langkah aktif mengeluhkan permasalahan terkait dengan fitur ini. Permasalahan ini diungkap pengguna bernama Gabriel Lewis pada jejaring sosial Twitter.

Lewis menyebut dirinya memberikan Facebook nomor ponsel sehingga dapat memperoleh kode otentifikasi dua langkah via sms. Anehnya, Lewis mengaku mendapatkan sms dengan update status dari rekan di Facebook.

Fitur tersebut sebelumnya tidak tersedia di Facebook, dan diakui tidak diaktifkan oleh Gabriel. Selain itu, respons dari sms ini juga diunggah di beranda akun Facebook Lewis, dan terlambat diketahuinya. Pengalaman serupa juga diakui dialami oleh pengguna Twitter lain.

Phone Arena menyebut telah menghubungi Facebook untuk memberikan komentarnya terkait permasalahan ini. Namun hingga artikel terbit, Facebook belum memberikan tanggapannya terkait fitur ini sebagai fitur baru atau bug.

Sebelumnya, Facebook menggulirkan sejumlah filter kamera baru dan beberapa fitur chat eksklusif pada aplikasi pesan instan karyanya, Messenger. Filter dan fitur tersebut ditujukan untuk memeriahkan hari kasih sayang.

Sementara itu, firma riset pasar eMarketer memprediksi di tahun ini jumlah pengguna Facebook akan berkurang terutama di Amerika Serikat.

eMarketer memprediksi jumlah pengguna aktif bulanan Facebook di Amerika Serikat tahun ini akan meningkat 1 persen dari julah di tahun lalu menjadi 169,5 juta pengguna. Prediksi lainnya porsi pengguna Facebook akan didominasi generasi tua.

(MMI)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...