
MEDIA-MERDEKA.COM-Herman HN, MM, meresmikan penggunaan jalan layang (fly over) Jl. Teuku Umar-Jl. Zainal Abidin depan Mall Boemi Kedaton (MBK) Bandarlampung. Peresmian dilakukan bertepatan dengan malam tahun baru, Minggu (31/12/2017).
Walikota Herman HN mengatakan, peresmian fly over MBK tidak muluk-muluk dan tidak aneh-aneh. Cukup dengan menggelar istighosah (dzikir akbar), yang dihadiri anggota Forkopimda, pejabat kota, tokoh masyarakat, agama dan anak-anak panti dan santri.
"Peresmian flyover dengan dzikir bersama ini dilakukan agar selamat dunia akhirat seluruh rakyat Bandarlampung. Kami memilih untuk dzikir agar orang yang menantang kemarin diberi kesehatan, kekuatan dan panjang umur," kata Herman.
Arus lalu lintas (Lalin) Jalan Teuku Umar-Zainal Abidin Kedaton Bandarlampung mulai lancar. Jembatan layang (flyover) depan Mall Boemi Kedaton (MBK) yang tadinya menjadi sumber kemacetan, sejak Minggu (31/12/2017), sudah bisa dilalui.
Kemacetan yang biasanya mengular di Jl. Teuku Umar-Jl. Zainal Abidin Kedaton tidak terlihat lagi. Kendaraan dari Rajabasa ke arah Tanjungkarang dan sebaliknya dari Tanjungkarang ke Rajabasa bisa melintasi flyover. Arus lalin malam tahun baru di jalan utama ini terlihat lancar. Walau masih ada kemacetan di jalur ini tapi tidak separah hari-hari sebelumnya.
Papan bunga ucapan selamat atas selesainya pembangunan jembatan tersebut berjejer di kanan-kiri. Ucapan terimakasih juga ditujukan kepada Walikota Bandarlampung Drs. H. Herman HN, MM.
Pantauan Minggu, di lokasi, masih ada pekerja membenahi beberapa material yang masih tersisa di jembatan. Namun, kendaraan roda empat dan dua sudah dapat melaluinya. (*)
No comments:
Post a Comment