TEMPO.CO, Jakarta - Meghan Markle menjadi perbincangan hangat karena menjadi tunangan Pangeran Harry. Sejak itu, semua tentang perempuan 36 tahun ini dikupas tuntas. Mulai dari karier, silsilah keluarga, sampai rahasia kulit indah dan tubuh bugarnya.
Baca juga:
Yang Dilakukan Meghan Markle Jika Berat Badannya Bertambah
Nilai Sejarah Cincin Pertunangan Meghan Markle - Pangeran Harry
Bertunangan, Bandingkan Baju Meghan Markle dan Kate Middleton
Untuk urusan kecantikan, Meghan Markle juga tak pelit berbagi tips. Dia bahkan mengakui ada satu perawatan kecantikan yang dilakukan, tapi mungkin aneh bagi sebagian orang. Namanya adalah inner facial yang dipopulerkan oleh Nichola Joss. Beberapa selebriti yang telah membuktikan khasiat inner facial ini, antara lain Kate Moss dan Jennifer Lopez. Dan facial yang unik ini bisa jadi booming di 2018.
Menurut Meghan Markle, inner facial dilakukan untuk membentuk bagian pipi dengan cara memijat dari dalam. Ya, betul. Memijat dari dalam. "Saya rutin melakukan inner fascial ini di rumah, meski terkadang rasanya agak konyol. Tapi ini berhasil," ujarnya.
Meghan Markle hadir dalam pembukaan Invictus Games di Toronto, Kanada, 23 September 2017. Meghan Markle yang duduk di bangku pengunjung, berada dalam acara yang juga dihadiri oleh kekasihnya, Pangeran Harry. Nathan Denette/The Canadian Press via AP
Lantaran rajin melakukan teknik inner facial ini, Meghan Markle merasakan tulang pipi dan rahangnya selalu terlihat indah. Inner facial dilakukan dengan cara memijat pipi bagian atas, tengah, rahang, sampai dagu, dari dalam rongga mulut. Tekanan pada rongga mulut bagian dalam ini akan membuat jaringan otot di wajah lebih aktif dan elastis.
Nichola Joss mengatakan, teknik perawatan inner facial ini bermanfaat untuk melihat tekstur, warna, kontur kulit, sampai mengatasi otot yang kendur di wajah. "Dengan begitu, wajah akan terlihat segar," kata Nichola Joss di situs resminya.
No comments:
Post a Comment