
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Isa Rian Fadilah
TRIBUNJABAR.CO.ID, CIMAHI - Staf Sekretaris Daerah Kota Cimahi Ujang Hasan Basri (43) tewas dalam kecelakaan yang terjadi di KM 96, ruas jalan Tol Cipularang Kampung Gunung Hejo Kecamatan Darandan Kabupaten Purwakarta, Sabtu (25/11).
Suasana duka menyelimuti segenap keluarga Ujang ketika Tribun berkunjung ke rumah duka di Jalan Jati Serut No 6 RT 1 RW 25 Kelurahan Cibabat Kecamatan Cimahi Utara Kota Cimahi. Meli Meliyani, istri korban, terdiam dengan mata berkaca di sisi jenazah.
Menurut Meli, suaminya bertolak ke Medan dalam perjalanan dinas untuk menemani Sekda Cimahi pada Jumat (25/11). Ujang kemudian pulang ke Jakarta di malam hari pada hari yang sama.
"Di Jakarta dijemput (untuk kembali ke Cimahi). Dia (Ujang) malamnya menelpon, pulangnya jam 3 pagi katanya. Pas subuh itu kenapa dia belum pulang. Dari sana mulai enggak enak perasaan. Mau cari informasi ke mana enggak tahu nomor telepon teman-temannya," ujar Meli di rumah duka, Sabtu (25/11).
Fakta-fakta Jenazah Asnawati Digerogoti 9 Anjing Miliknya, Pesan Terakhirnya Begitu Memilukan https://t.co/RX4PYyH4qV via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) November 25, 2017
Meli mengatakan, pada pukul 08.00 keponakannya mendatanginya membawa kabar bahwa Ujang mengalami kecelakaan. Kedatangannya disertai banyak rekan kantor Ujang.
"Teman kantor ke sini ditanya pada diam. Bapak (mertua Meli) cuma nangis aja. Saya kira kecelakaan biasa saja, enggak tahunya sampai meninggal," katanya.
Meli mengaku sempat merasakan firasat sebelumnya. Menurut dia, Ujang merasa gelisah di malam hari sebelum berangkat ke Medan. Di pagi harinya, kata Meli, Ujang tak seperti biasa menghampirinya dan menyalaminya sebelum bekerja.
"Biasanya saya yang salam duluan ke dia, tapi ini dia yang nyamperin ke saya. Sudah pergi dia balik lagi salam dulu. Terus anak lagi tidur pun disamperin sama dia ke kamar disuruh salam dulu bapak mau pergi," ucapnya.
Ujang pergi meninggalkan kedua anaknya yang masih duduk di bangku SMP dan SD.
No comments:
Post a Comment