Monday, October 2, 2017

Tak Pakai Sabuk Pengaman, Ini Hukuman Anehnya

Dream - Karena tidak memakai sabuk pengaman saat menyetir mobil ke tempat kerja, seorang wanita di China mendapat hukuman yang tidak biasa.

Beberapa foto yang diunggah di situs sosial Weibo menunjukkan wanita itu ditempel di dinding kantornya dengan menggunakan pita stiker kuning dan hitam.

 Hukuman Unik

Wanita yang tidak disebutkan identitasnya itu diduga, dihukum karena telah melanggar aturan yang diberlakukan sejak bulan April lalu.

Beberapa rekannya terlihat mengabaikan wanita itu dan sibuk dengan pekerjaan mereka sendiri.

Foto wanita itu diunggah di media sosial oleh pengguna yang menggunakan nama TianTianWoShiNiSanGe pada hari Rabu sebelum viral di Internet.

" Lihat! betapa kasihan rekan saya yang cantik ini. Dia dijatuhi hukuman setelah atasan kami melihat dia menyetir tanpa memakai sabuk pengaman," katanya.

Namun, nama perusahaan tempat wanita itu bekerja dan lokasi foto yang diambil tidak diungkapkan oleh TianTianWoShiNiSanGe.

Dia juga mengunggah gambar yang menyebutkan beberapa peraturan aneh yang dibuat atasannya di kantor.

Di antara aturan itu ditempel ke dinding dengan pita stiker jika tidak menggunakan sabuk pengaman saat berkendara.

Karyawan perempuan dapat cuti sakit saat mereka datang bulan. Sementara karyawan laki-laki juga dapat cuti jika kekasih atau istrinya datang bulan.

Jam kerja dimulai dari jam 11 pagi sampai jam 5 sore. Siapa pun yang datang terlambat atau pulang lebih awal harus merangkak saat masuk atau keluar kantor.

(ism, hmetro.com.my)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...