
LOS ANGELES – Legenda tinju dunia, Mike Tyson, telah masuk ke dalam daftar petinju yang menertawakan pertandingan yang mempertemukan Conor McGregor dan Floyd Mayweather.
Kedua petarung berbeda seni aliran bela diri tersebut melangsungkna pertarungan di T-Mobile Arena pada Minggu 27 Agutus 2017. Dalam pertarungan tersebut bintang Ultimate Fighting Championship (UFC) tersebut mengalami kekalahan pada ronde ke-10 usai dihujani pukulan bertubi tubi oleh Mayweather.
BERITA REKOMENDASI
Baca Juga:
(Menang KO di Ronde Ke-10, McGregor Sebut Mayweather Miliki Bakat Gabung MMA)
Alhasil pertarungan ini langsung dihentikan oleh wasit. Memang banyak yang terhibur dengan acara ini, namun sebagian petinggi olahraga banyak juga yang memberikan kritiknya terhadap pertandingan tersebut.
"McGregor akan terbunuh dalam pertandingan tinju. Ia telah melakukan hal bodoh yang menempatkan dirinya di mana ia akan tersingkir. Pasalnya Mayweather telah menggeluti olahraga tersebut sejak usianya masih kecil," cetus Tyson, melansir dari Foxsport, Selasa (5/9/2017).
Baca Juga:
(Tuai Kontroversi, Holm Sebut Wasit Terlalu Cepat Hentikan Pertandingan McGregor vs Mayweather)
"Ia tidak dapat menendang dan meraih hal-hal lain, tentu saja ia tidak akan mendapatkan banyak kesempatan. McGregor telah membuat langkah yang salah sepanjang sejarah tinju," tuntasnya.
Mendengal hal tersebut pemilik julukan The Notorious tersebut langsung terjun menuju Instagram dan membalas perkataan yang telah diberikan Tyson.
"Ini sangat menyenangkan sekali. Saya pikir Mayweather adalah petinju yang hebat. Saya akan memberikannya nilai A. McGregor sangatlah hebat," tuntasnya.
No comments:
Post a Comment