Monday, August 21, 2017

Belum Bertugas, Sekda Baru Kabupaten Limapuluh Kota Tak Mau Dicap Aneh

LIMAPULUHKOTA, HARIANHALUAN.COM – Pejabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Limapuluh Kota yang baru dilantik Pj Bupati Ferizal Ridwan akhir pekan lalu, Yendri Thomas ternyata belum menjalankan tugasnya sebagai Sekda. Ia sepertinya memilih cooling down menghadapi dilemma yang terjadi di Pemkab setempat.

Kepada Haluan, ia melihat kondisi internal Pemkab Limapuluh Kota masih belum stabil dan hanya menyerahkan kewenangan kepada pimpinan.

"Saya belum menjalankan tugas sebagai sekda hari ini. Jabatan itu amanah dari pimpinan, jadi saya serahkan semuanya kepada pimpinan. Kondisi internal di pemerintahan sedang tidak stabil, itu alasan saya untuk tidak menjalankan peran sebagai Sekda terlebih dahulu. Saya tidak mau ribut-ribut sampai suasana kondusif. Saya ini orang minang, ada rasa malu dan harga diri. Tidak mau di cap aneh-aneh oleh orang banyak," kata Yendri Thomas.

Ditanya soal rencana Mendagri ingin mengambil alih SK pelantikan kemarin jika tidak terselesaikan oleh Gubernur, Yendri mengaku tidak bisa berkomentar akan hal tersebut. hanya saja berharap Mendagri datang ke Limapuluh Kota dan menyelesaikan polemik di pemerintahan Limapuluh Kota yang sudah akut ini.

"Saya tidak bisa berkomentar akan hal tersebut. itu wewenang pimpinan. Namun saya sebagai orang yang sangat peduli dengan Limapuluh Kota sangat berharap Mendagri datang ke sini dan melihat secara dalam apa yang sudah terjadi disini," katanya. (h/ddg)

Baca juga:Ferizal-ridwan-jika-tidak-saya-luruskan-bupati-irfendi-arbi-berpotensi-langgar-uu

               Soal-mutasi-jabatan-mendagri-sebut-wabup-limapuluh-kota-tak-paham-aturan


Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...