Friday, July 21, 2017

Pengamat: Aneh, 4 Parpol Menengah Dukung PT 20-25%

JAKARTA - Pengamat Politik Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta Adi Prayitno menganggap Rapat Paripurna DPR yang memutuskan ambang batas presiden (Presidential Threshold) sebesar 20-25% akan merugikan parpol dengan kategori parpol menegah ke bawah.

‎"Atau setidaknya parpol kecil dan menengah itu butuh koalisi minimal 3-4 parpol untuk bisa usung capres‎ (calon presiden)," ujar Adi saat dihubungi SINDOnews, Jumat (21/7/2017).

Menurut Adi, syarat 20-25% untuk mengusung seorang capres cukup berat bagi parpol menengah ke bawah. Ia menilai, sejak awal opsi PT 20-25% telah membatasi munculnya capres alternatif.

Namun anehnya, kata Adi, ada parpol dengan kategori menengah ke bawah seperti Nasdem, PKB, Hanura dan PPP malah mendukung PT 20-25% itu. Adi mengaku belum mendengar logika politik yang disampaikan masing-masing fraksi yang mendukung PT tersebut.

"Padahal mereka partai kecil menengah. Tapi sepertinya empat parpol ini sudah mentok tak mau usung capres dengan cawapres sendiri karena sandera koalisi yang begitu berat," ucapnya.

(kri)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...