SRIPOKU.COM-- Koran merupakan media surat kabar yang menyajikan berita-berta terupdate secara tertulis.
Korang sangat dibutuhkan oleh orang yang selalu ingin memerlukan informasi penting yang diperlukan.
Biasanya koran merupakan pusat informasi yang dapat digunakan sebagai arsip jika sudah selesai dibaca.
Dengan membaca koran maka pengetahuan seseorang akan bertambah.
Koran juga dapat disimpan dalam jangka waktu yang lama sebagai arsip jika sewaktu waktu kita butuh informasi yang telah lama, maka koran ini dapat dijadikan bahan utama mencari informasi terserbut.
Namun bagaimana jika ada koran yang tidak dapat disimpan dalam waktu yang lama, tetapi bisa dimakan selesai membacanya?
Nampak aneh memang jika mendengar ada koran yang bisa dimakan. Tapi hal ini memang benar-benar ada.
Koran ini berbeda dengan koran-koran yang biasa kita baca sehari-hari.
Karena koran ini terbuat dari bahan-bahan kuliner yang dapat langsung dimakan jika selesai membacanya sehingga dapat mengurangi limbah yang berupa sampah.
Ide ini muncul dari seorang ilmuwan kuliner yang bernama Heston Blumenthal.
Ide yang cukup unik ini ternyata terinspirasi dari sebuah film fiksi yang berjudul "Chocolate Factory" yang bercerita tentang taman bermain impian yang terbuat dari coklat yang bisa dimakan.

Sebuah perusahaan koran di Inggris, bernama Metro bekerjasama dengan ahli beberapa ahli makanan membuat kertas manis yang kemudian dicetak menjadi sebuah koran.

Proses pencetakan ini dapat memakan waktu berjam-jam karena kertas yang terbuat dari bahan makanan ini lama untuk dikeringkannya.
Dan soal rasa tentunya tidak perlu diragukan karena koran ini rasanya sangat lezat dan tentunya sangat aman untuk dimakan.
No comments:
Post a Comment