Saturday, March 18, 2017

Beringin di Balikpapan Timur Ini Miliki Cerita Mistis Terkait Sosok Wanita Berambut Panjang


Balikpapan – Cerita mistis yang sangat menyeramkan datang dari pohon beringin di depan Kantor Kelurahan Manggar Baru, Balikpapan Timur. Salah satu akar yang menggantung berbentuk seperti rambut manusia.

Beringin di Balikpapan Timur Ini Miliki Cerita Mistis Terkait Sosok Wanita Berambut Panjang

Ilustrasi pohon beringin

Hal tersebut terungkap saat petugas kelurahan melakukan pemangkasan beberapa waktu lalu.

"Saat lagi memangkas, sepintas terlihat ada akar yang saling terikat. Ternyata saat dicek, akar terlilit seperti terkepang layaknya rambut," ujar Kasi Trantib dan LH Manggar Baru Rusliansyah, Rabu (15/3/2017).

Dia memastikan, bentuk akar itu bukan buatan manusia.

"Mana mungkin ada yang berani mengikat? Orang dekat ke pohon saja jarang. Apalagi kondisi akar yang terkepang cukup lama dan kuat," imbuhnya.

Dia menambahkan, sudah banyak peristiwa aneh yang terjadi di kantor kelurahan. Misalnya, finger print berbunyi saat tengah malam meski tidak ada orang di ruangan.

"Aneh aja kalau tiba-tiba ada bunyi sendiri," terang pria yang disapa Rusli itu.

Rusli juga mengatakan, ada petugas yang juga mengalami kejadian aneh saat bertugas malam. Kala itu, petugas yang hampir terlelap merasa ditindih sesuatu. Napas petugas itu tersengal-sengal. Ketika membuka mata, petugas itu melihat sosok besar.

"Keanehan-keanehan memang sering terlihat di kantor kelurahan. Namun, petugas kelurahan yang sudah lama bekerja di sini sudah paham akan hal itu," ujarnya.

Menurut Rusli, sosok besar itu kemungkinan adalah genderuwo penunggu pohon beringin tersebut. Kejadian aneh lainnya juga dirasakan petugas kebersihan beristirahat di kursi ketika hari beranjak senja.

Petugas tersebut merasa pahanya seperti dielus-elus. Saat membuka mata, petugas itu melihat wanita berambut panjang dan berbaju putih.

"Lihat saja dari akar-akar pohon yang tampak terkepang. Bahkan yang terkepang bukan hanya satu, namun ada dua akar yang terkepang. Bisa jadi keduanya penunggu pohon beringin," beber Rusli.

Sementara itu, mantan Lurah Manggar Baru Muhammad Idris mengatakan, pohon beringin itu telah berusia puluhan tahun.

"Memang ada yang bilang di pohon itu ada penunggunya. Tapi mereka tidak pernah mengganggu, hanya saja kerap menampakkan ke orang-orang tertentu yang berada di sekitar kantor kelurahan," kata Idris.

(bens – sisidunia.com)

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...