Thursday, November 10, 2016

Addie MS Tidak Ingin Lagu The Beatles Jadi Aneh

BERITA TERKAIT

  • Addie MS: Ahok Masih Gubernur Terbaik

  • Roi Rahmanto, Koleksi Benda-Benda Bersejarah Peninggalan The Beatles

  • Begini Komentar Addie MS untuk Teman Ahok

  • Kumpulkan Satu Juta KTP, Addie MS Sanjung Teman Ahok

JawaPos.com - Musikus Addie MS bersama Twilite Orchestra akan menggelar konser spesial bertema The Beatles. Pertunjukan berjudul Twilite Orchestra presents The Beatles itu akan dilaksanakan di Ciputra Artpreneur Theater, Kuningan, Jakarta Selatan pada Sabtu, 19 November 2016.

Menurut Addie MS, puluhan lagu The Beatles bakal dibawakan lewat konsep orkestra dengan aransemen berbeda. Namun dia bersama Twilite Orchestra tidak bakal mengubah secara ekstrem karya band asal Inggris tersebut. 

"The Beatles kayak musik klasik. Musiknya ditail, saya dan arranger tidak mau bikin aneh-aneh atau eksperimen berlebihan," kata Addie MS di  Jakarta,  Kamis  (10/11).

"Harus ada authensitas, jangan sampai asing lagu The Beatles yang dibawakan," sambungnya.

Soal aransemen tersebut, suami Memes ini mengaku tidak mengalami kesulitan berarti. Dia dan tim memutuskan untuk mengedepankan keaslian lagu The Beatles. Sehingga pendengar tetap menikmati ciri khas karya-karya John Lennon dan kawan-kawan.

"Tergantung aransemen, lagu rumit bisa sederhana, sederhana bisa rumit. Untuk konser ini relatif tidak sulit, tapi jangan berlebihan karena menjaga sari lagu itu," jelas Addie MS.

Let's block ads! (Why?)



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...