Geliat transfer yang dilakukan Juventus ternyata begitu ditakuti oleh Napoli dan Inter Milan. Keberhasilan mereka merekrut Gonzalo Higuain dan Miralem Pjanic dari rival mereka sendiri di Serie A, Napoli dan AS Roma, menjadi pelajaran berharga. Karena itu, kedua klub tersebut tak ingin lagi kejadian serupa terulang lagi di kemudian hari.
Hal itu coba mereka cegah dengan cara menambahkan klausul anti Juve. Dimana di dalam kontrak pemain Inter maupun Napoli nantinya akan tercantum klausul tak bisa dibeli oleh Juve.
Saat ini, Inter sedang menyiapkan kontrak bagi Mauro Icardi dengan buyout clause mencapai 110 juta Euro. Dan disinyalir dalam kontrak sang kapten akan dibumbui klausul tersebut.
Sedangkan di kubu Napoli, malah ada tiga pemain, yakni Kalidou Koulibaly, Elseid Hysaj, dan Piotr Zielinski. Ketiganya juga sama dengan Icardi dan hanya bisa ditransfer ke klub diluar Italia.
Klausul seperti ini sebenarnya bukan yang pertama terjadi. Di La Liga, Real Madrid menjadi yang paling terkenal. Dimana dalam kontrak para pemainnya, selain buyback clause seperti yang terjadi pada Alvaro Morata, juga terdapat klausul anti Barcelona.
Para pemain mantan pemain Madrid seperti Mesut Ozil dan Angel Di Maria diketahui memiliki klausul tersebut. Yang paling anyar adalah Jese Rodriguez.
Saat kepindahannya dari Santiago Bernabeu menuju Paris Saint Germain beberapa waktu lalu, Madrid sebenarnya ingin menambahi klausul buyback seperti halnya Morata. Namun PSG menolak. Sehingga jalan lain ditempuh. Dan klausul anti Barcelona menjadi piihan Madrid demi mencegah PSG menjual sang pemain ke musuh bebuyutannya di kemudian hari.
No comments:
Post a Comment