Di beberapa foto itu, netter menganggap konsep iklannya tak sesuai dengan kepribadian GD.

WowKeren.com - Jam terbang G-Dragon sebagai model untuk berbagai produk tak perlu diragukan lagi. Selain itu, G-Dragon juga kerap tampil dengan dandanan unik-modis di berbagai kesempatan.
Namun entah kenapa di iklan satu ini, penampilan G-Dragon terlihat sedikit tidak biasa. Saat menjadi model iklan untuk Kappa & Shinsegae ini, G-Dragon tampil dengan rambut pirang, mengenakan kemeja coboy, celana jeans bergambar ular merah putih yang ukurannya tanggung tidak sampai kaki.
Sekilas, memang tidak ada yang salah dengan penampilan G-Dragon itu. Namun cukup banyak netter yang mengomentari penampilan leader Big Bang ini tidak sesuai dengan kepribadiannya. Tema atau konsep yang dipasangkan untuknya di iklan tersebut dianggap kurang sesuai. "Jiyoung tampan dengan rambut pirang, tapi kenapa dandanannya seperti itu?" komentar seorang fans.
Sementara itu di foto lain, G-Dragon terlihat mengenakan jaket dan topi sporty. Penampilan G-Dragon ini tidak ubahnya seperti penampilannya sehari-hari. (wk/dn)
Berita G-Dragon terkait :
• Kenang Masa Trainee, G-Dragon Curhat Pernah 'Diusir' Yang Hyun Suk dari YG
• Curhat Banyak, G-Dragon Akhirnya Buka Suara Soal Wajib Militer
• Jadi Model Vogue, G-Dragon Big Bang Bagikan Kunci Sukses untuk Para Trainee
• Rayakan Ultah, Fans Big Bang Siapkan 'Hutan G-Dragon' di Jeju
• Lihat berita terbaru G-Dragon ...
No comments:
Post a Comment