
Jared Leto tampil menggunakan lipstik berturut-turut di dua film, yakni Dallas Buyers Club dan Suicide Squad.
Muvila.com – Dalam tayangan The Ellen DeGeneres Show, Jared Leto menjelaskan soal transformasinya menjadi Joker dalam film Suicide Squad. Demi memerankan tokoh antagonis tersebut, ia harus kembali tampil tanpa alis dan memakai lipstik, seperti yang pernah dilakukannya dalam film Dallas Buyers Club.
Leto mengaku, peran yang terus menuntutnya untuk memakai tata rias seperti itu membuat dirinya kecanduan. Bahkan, akibatnya ia merasa seperti telanjang jika syuting film tanpa lipstik dan memakai alis.
"Saya mungkin hanya satu-satunya aktor di Hollywood yang mencukur alis mata dan menggunakan lipstik berturut-turut di dua film," ujarnya. "Sekarang, menjadi aneh jika syuting film baru tanpa lipstik dan mencukur alis. Saya merasa seperti telanjang. Itu aneh."
Dalam film Dallas Buyers Club, ia berperan sebagai transgender yang terjangkit HIV/AIDS. Bukan hanya berat badannya yang terpangkas demi peran tersebut, Leto juga mencukur habis alis serta seluruh bulu kaki dan tangannya. Tak sia-sia, Academy Awards 2014 mengganjarnya dengan Piala Oscar kategori Best Supporting Actor.
Kini, Jared Leto dipercaya untuk memerankan tokoh penjahat legendaris, Joker. Mendapatkan kesempatan itu, ia mengaku merasa terhormat. "Itu merupakan hal yang paling menyenangkan dalam hidup saya. Itu adalah kehormatan diminta untuk memainkan bagian itu," ujarnya.
Berbicara soal mendalami karakter Joker, Leto telah melakukan pendekatan dengan cara yang tak biasa. Ia memberikan hadiah aneh, seperti mainan seks, majalah porno, hingga tikus hidup, kepada rekan mainnya. Ia juga meneror lawan mainnya lewat telepon sepanjang malam. Ini ia lakukan setelah berguru pada para psikopat dan ahli kejiwaan.
Jared Leto menggambarkan film Suicide Squad sebagai aksi sekelompok maniak pembunuh yang sedang bersenang-senang. Aksinya bersama rekan-rekan penjahat supernya bisa disaksikan di bioskop mulai 5 Agustus 2016.
No comments:
Post a Comment