
GARUT, FOKUSJabar.com: Sungguh ironis Kabupaten Garut yang memiliki banyak tempat wisata, justru malah menelantarkan Tugu Pusat Latihan Penembakan (PLP).
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Garut, Budi Gan Gan, saat dikonfirmasi menyatakan akan segera melihat tugu tersebut.
" Ya, nanti saya lihat, " ujarnya, Minggu (15/5/2016) melalui layanan Short Message Service (SMS).
Sejauh ini tugu Plot berada di Kampung Seureuh Jawa, Desa Pasawahan, Kecamatan Tarogong Kaler berada di Kaki Gunung Guntur. Ratusan pendaki gunung atau para pecinta alam yang akan melakukan perkemahan pasti melewati PLP.
Sejumlah warga mengaku sayang jika tugu PLP dibiarkan terbengkalai, karena sebelumnya PLP tersebut sempat menjadi tujuan para wisatawan.
" Dulu memang banyak yang datang kesini, " ujar Erly Sunarly warga setempat.
Kini kondisi tugu PLP, selain kondisinya sudah lapuk dimakan usia, juga banyak ditumbuhi rumput dan ilalang. Tugu tersebut didirikan pada era tahun 1960-an, masa pemberontakan G30S/PKI serta Gerombolan DI/TII pimpinan Karto Suwiryo.
(Tasdik/Bam's)
No comments:
Post a Comment